Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penting Di Ketahui ! Cara Meletakan Genset Yang Aman

Penempatan genset merupakan hal yang perlu diperhatikan demi keamanan. Ketika anda membeli genset perlu dipersiapkan tempat penyimpanannya. Berikut ini hal yang harus diperhatikan tentang penempatan genset yang baik dan benar demi keamanan :

1. Ruangan khusus untuk genset

Ada baiknya anda mempersiapkan ruangan khusus untuk menempatkan genset sendiri tanpa tercampur dengan aktifitas lainnya. Sebisa mungkin perhatikan ventilasi udara atau exhaust terpasang dengan benar untuk memastikan udara mengalir dengan baik. Ruangan yang memiliki ventilasi udara yang baik akan membuat genset tidak cepat panas dan asap yang dihasilkan tidak terkumpul di dalam ruangan tersebut. Buang asap pembakaran mesin genset ke tempat yang benar agar tidak mengganggu ruangan lain atau kegiatan lain. Asap genset juga berbahaya bagi operator yang biasa mengoperasikannya setiap hari sehingga persiapan ruangan berventilasi baik menjadi hal nomor satu.

2. Hindari hujan saat berada di luar ruangan

Jika memang tidak memungkinkan memiliki ruangan khusus untuk genset, anda bisa meletakkannya di luar ruangan dengan beberapa syarat, yaitu hindari sinar matahari langsung dan juga air hujan. Air hujan yang mengenai badan genset akan berpotensi menghasilkan karat dan kinerja mesin yang terganggu. Sinar matahari langsung juga akan membuat genset menjadi kusam dan masa pemakaiannya menjadi lebih cepat. Perhatikan juga segi keamanannya dengan memberikan kerangka besi agar terhindar dari pencurian.

3. Perhatikan kebisingan

Anda perlu memperhatikan suara genset yang cukup keras dan berpotensi mengganggu lingkungan di sekitarnya. Apalagi bagi anda yang menggunakan genset dalam lingkungan pribadi. Atur jarak penyimpanan genset agar tidak mengganggu lingkungan sekitar yang padat penduduk. Jika anda memiliki masalah dengan suara bising ini, maka penggunaan genset silent yang minim suara bisa jadi solusi. Saat ini ada pilihan genset silent yang dibuat oleh produsen untuk memberi kenyamanan agar tidak menimbulkan polusi suara.

4. Trailer untuk mobilitas

Tentu tidak semua orang menggunakan genset di satu tempat saja. Bagi anda yang sering menggunakan genset dengan mobilitas tinggi, tentu menempatkan genset di trailer adalah alternatif. Anda dengan mudah memindahkan genset tanpa ribet mengangkat kesana kemari. Dengan tambahan roda besar, tentu akan sangat mudah untuk dibawa ke luar kota untuk anda yang menggunakan genset untuk keperluan acara-acara luar kota seperti konser musik dan acara on the road lainnya. Meletakkannya di trailer juga membuat genset lebih aman dan awet karena tidak diangkat dan berbenturan dengan benda lainnya.

5. Dekatkan dengan panel listrik

Tentu arus listrik yang dihasilkan oleh genset harus dialirkan ke panel listrik untuk mendapatkan manfaat arusnya. Jadi pertimbangkan untuk menempatkannya dekat dengan panel listrik agar tidak memerlukan kabel yang panjang. Kabel untuk mengalirkan arus listrik dari genset ini lumayan mahal harganya sehingga anda tidak perlu menyiapkan biaya lebih untuk keperluan kabel. Lagipula menggunakan banyak kabel mengurangi estetika dalam penggunaan genset di luar ruangan.

6. Ruang bawah tanah dan kebutuhan oksigen

Selain menyiapkan ruangan khusus, penempatan genset bisa juga dilakukan di ruang bawah tanah. Namun perlu diperhatikan jika ruang bawah tanah sangat minim udara sehingga akan mempengaruhi kinerja genset untuk waktu yang lama. Jika genset terlalu panas maka kemungkinan akan mati untuk menghindari panas berlebih dan terbakar.  Siapkan juga ruang sisa untuk mempermudah teknisi dalam mengoperasikan dan melakukan perawatan secara berkala.

7. Hindari sumber api dan anak-anak

Untuk menghindari kecelakaan ada baiknya anda menghindari sumber api dan jangkauan anak-anak dalam meletakkan genset. Sumber api bisa memicu potensi kebarakan dan anak-anak bisa saja mengoperasikan tanpa diketahui dan membahayakan jiwa.

Saat ini banyak yang menawarkan jasa sewa genset untuk event maupun untuk keperluan industri dan perkantoran, percayakan penyewaan genset di tempat yang terpercaya dan berpengalaman di https://sewatama.com/id/.

10 komentar untuk "Penting Di Ketahui ! Cara Meletakan Genset Yang Aman"

  1. Wah saya tak punya ruangan khusus.
    Karena emang sudah sempit.
    Rencana dulu sempat ingin beli juga

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalo tidak ada ruangan khusus asal jgn kehujanan aja mas jgn lupa di ikat biar ga di bawa maling :D

      Hapus
  2. Besar juga modalnya kalau di hitung ya

    BalasHapus
  3. Jika gensetnya yg kapasitas besar misal 64 KPA akn murah aja mas, karena dgn demikian kan melindungi genset dari kerusakn

    BalasHapus
  4. Ternyata banyak Aturan juga yaa mang punya Genset itu. Mungkin supaya awet kali yaa penggunaannya. Karena sekarang banyak juga Genset portable untuk skala rumahan dan toko dikala mati lampu.😄😄

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ia mas bair awet tujuannya dan aman saat d gunakan

      Hapus
  5. betul, ruangan khusus utk genset untuk menghindari noise ny mas plus untuk exhaust nya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Biar g bising juga bisa terlindungi dr hujan atau panas

      Hapus
  6. Kalau untuk rumah di perumahan agak sulit penempatannya karena rata rata tidak menyisakan lahan kosong.. paling diluar rumah itupun kalau nggak hujan... kecuali rumahnya sudah di renov dan ada ruang khusus untuk genset ini..

    BalasHapus
  7. Penggunaan genset ini memang efektif banget, apalagi kalau mati lampu.. Tapi tetep selalu diperhatikan ya gensetnya, jadi gak dibiarin gitu.. Tips nya cocok banget deh

    BalasHapus