Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menutup Pidato Dengan Menyenangkan

Cara Menutup Pidato Dengan Menyenangkan Masrozakdotcom. Setelah sebelumnya masrozak menuliskan tentang Pidato Yang Baik dan Benar dan Cara Mengatasi Grogi, kali ini masrozakdotcom ingin menuliskan tentang bagaimana cara menutup pidato dengan menyenngkan. Menyenangkan disini tentu menyenangkan bagi audiens dan menyenangkan bagi yang berpidato.

Banyak pidato berlangung sangat baik dari awal sampai pertengahan, namun karena cara penutupannya yang kurang baik akhirnya audiens lupa dengan isinya karena lupa dengan isinya sehingga pidato - pidato berikutnya yang disampaikan oleh orang yang sama jadi tidak dirindukan.
Untuk itulah penting menutup suatu pidato itu menyenangkan.

Nah beriktu adalah tips - tips menutup pidato dengan menyenangkan

Cara Menutup Pidato Dengan Menyenangkan



Sambut Kembali Audiens

Setelah memasuki sesi penutupan maka pertama yang harus dilakukan adalah sambut kembali audiens.

Sebagai contoh :

Baiklah hadirin semuanya yang sangat hebat demikian materi kita hari ini...........

Para audiens disebut kembali untuk menarik perhatian, dan untuk mengatakan bahwa kita semua masih dalam satu kegiatan selain itu juga untuk meyakinkan kita sedang berbicara dengan semua audiens supaya terbentuk fokus kembali.

Ajak Komunikasi Audiens

Pada tahapan ini komunikasi yang dimaksud adalah komunikasi menanyakan secara umum saja.

Misalkan

" Bagaiamana perasaan para haridian sekalian?! Senang?! Alhamdulillah.

Bacakan Kesimpulan/Sebutkan kembali Kesimpulan dari Pidato

Ada dua cara menyebutkan kesimpulan pidato, yaitu langsung disebut apa saja kesimpulannya poin - poin penting materi pidato yang disampiakan atau gunakan audiens untuk menyebutkan kesimpulannya atau poin - poin pentingnya.

Contoh :
Baiklah sebelum kita akhiri materi kita hari ini saya ingin sedikit menanyakan hal apa saja yang bisa diambil dari materi kita hari ini.
Baiklah silahkan kepada bpk yang di sebelah kiri bpk Iwan. Apa saja yang bisa dipetik dari materi hari ini?

Nah seperti itu salah satu contohnya. Silahkan saja sampai semua poin yang disampaikan disebutkan semuanya.
Enteh itu oleh 3, 4, atau 5 orang. Usahakan jangan hanya satu harus lebih.

Dengan demikian isi pisato kita akan lebih diingat oleh audiens.

Jangan Lupa Doakan Semuanya

Setelah semua poin disebutkan baik oleh pembawa pidato atapun oleh audien doakan saja semua audiens yang hadir supaya kedepannya lebih baik dan sukses.

Tutup Dengan Salam

Dan jangan lupa tutuplah pidato yang dilakukan dengan salam.

Nah itulah tips cara menutup pidato dengan menyenangkan, supaya tetap diingat dan dirindukan oleh para audiens.
Selamat mencoba.

Posting Komentar untuk "Cara Menutup Pidato Dengan Menyenangkan"